Danareksa DRI’s Pulse Check – Penggunaan Uang Elektronik selama Pandemi Covid-19

10 September 2021

Riset

Danareksa Research Institute (DRI) kembali merilis riset terbarunya melalui DRI’s Pulse Check edisi September 2021 yang berjudul “Penggunaan Uang Elektronik selama Pandemi Covid-19”. Penggunaan uang elektronik meningkat tajam dalam 5 tahun terkahir, terutama uang elektronik berbasis server dari penerbit non-bank. Jumlah penerbit serta instrument uang elektronik terus meningkat yang mengindikasikan tingginya minat masyarakat dalam menggunakan uang elektronik. Selama pandemi, tren penggunaan uang elektronik berbasis server tetap meningkat terutama untuk belanja kebutuhan sehari hari serta pembayaran transportasi. Potensi bisnis uang elektronik terutama yang berbasis server cukup besar, karena gap yang cukup besar antara awareness masyarakat dengan tingkat penggunaan serta penggunaan uang elektronik yang masih terkonsentrasi di daerah tertentu. Untuk mendapatkan riset lengkapnya, silakan mengunduh dokumen terlampir atau klik link berikut: Danareksa DRI"s Pulse Check - Penggunaan Uang Elektronik selama Pandemi Covid-19.pdf Terima kasih. Salam, DRI

Danareksa DRI’s Pulse Check – Penggunaan Uang Elektronik selama Pandemi Covid-19.pdf