DRI’s Pulse Check – Agustus 2020: Sejauh Mana COVID-19 mengubah ekonomi masyarakat

06 Agustus 2020

Riset

PT Danareksa (Persero) melalui Danareksa Research Institute (DRI) hari ini meluncurkan “DRI’s Pulse Check – Agustus 2020: Sejauh mana COVID-19 mengubah ekonomi masyarakat.”   Edisi ini merupakan edisi yang pertama di mana melalui #DRI"sPulseCheck, DRI berkomitmen untuk selalu memberikan perkembangan ekonomi terkini keadaan ekonomi Indonesia kepada seluruh masyarakat luas melalui tinjauan dari berbagai indikator ekonomi yang disajikan dalam laporan ini.   Adapun di edisi ini, DRI memberikan informasi mengenai perkembangan COVID-19, kondisi ekonomi makro, dan kekuatan sistem keuangan.   Selain itu, DRI juga membahas sektor riil dan menjelaskan pola konsumsi masyarakat yang berubah selama pandemik berlangsung serta apa yang UMKM lakukan untuk menyesuaikan strategi bisnis karena pandemi.   DRI juga mengungkapkan sentimen kepercayaan konsumen yang menurun di kuartal 2-2020 dan semakin banyaknya masyarakat yang berpikir pendapatan mereka akan turun dalam 6 bulan ke depan.   Untuk melihat secara lengkap DRI"s Pulse Check edisi Agustus 2020 ini, silakan mengunduh laporan tersebut dengan meng-klik tautan bawah ini. DRI"s Pulse Check-Agustus 2020